PT Tectona Cipta Niaga

PELUANG USAHA KONVEKSI

Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai peluang usaha yang ada pada bisnis konveksi. Sahabat semuanya berbicara tentang peluang atau opportunity di dalam mengembangkan bisnis konveksi, berdasarkan pengalaman dari perusahaan kami PT Tectona Cipta Niaga peluangnya itu sangatlah besar. Hal ini bisa perusahaan kami katakan karena manusia sepanjang hidupnya pasti memerlukan yang namanya pakaian untuk menjalankan kegiatan sehari-hari. Konveksi atau garment sangatlah dibutuhkan dalam pemenuhan kebutuhan tersebut. Pada zaman sekarang ini sudah banyak produk import yang masuk ke dalam negara kita tetapi hal ini jangan dijadikan sebagai bahan pematah semangat kita untuk menjalankan bisnis konveksi. Namun jadikanlah hal tersebut sebagai tantangan untuk kita bisa berusaha lebih maju lagi.

Sahabat semuanya jika kita perhatikan kebutuhan pakaian itu ada beberapa klasterisasi yaitu kebutuhan sehari-hari, kebutuhan komunitas dan kebutuhan organisasi. Jika melihat dari kebutuhan tersebut tentunya ada kelas-kelas tertentu yang memang akan dipenuhi oleh barang import dan akan dipenuhi juga oleh garment yang besar, tetapi tentunya juga ada kelas tertentu yang memang tidak bisa dipenuhi oleh garment besar dan import. Misalnya baju atau pakaian yang custom dan baju yang jumlahnya tidak terlalu banyak, disinilah peluang yang harus kita manfaatkan sebagai pelaku konveksi. Karena itu kita harus memiliki segmentasi pasar dengan baik agar tidak berujung pada kegagalan.

Kemudian untuk garment yang besar sendiri memproduksi produk yang jumlahnya banyak tetapi kebutuhan pakaian itu tidak selalu jumlahnya banyak artinya ada kebutuhan-kebutuhan yang jumlahnya terbatas sehingga tidak memungkinkan dikerjakan oleh garment besar. Contohnya jika ada komunitas yang memerlukan pakaian berjumlah 100 pcs untuk seragam komunitas, apakah hal ini bisa dipenuhi oleh garment? Tentunya tidak sahabat karena garment mengerjakan yang jumlahnya lebih banyak dari jumlah tersebut. Untuk permintaan pesanan diantara 1 lusin sampai ratusan itu adalah peluang bagi para pelaku bisnis konveksi.

Nah sahabat inilah peluang usaha yang perlu diketahui oleh pengusaha konveksi, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Artikel ini bersumber dari channel You Tube Deden Tectona atau klik link ini https://www.youtube.com/watch?v=4dbtBu7mUSM dan apabila sahabat ingin memiliki kemeja, tas, kaos dan produk daily outdoor keren lainnya bisa hubungi melalui wa 0822 1848 2979 serta IG @tectona.shop.  Atau pun Jika sahabat ingin membuat pakaian custom untuk kebutuhan acara, organisasi, instansi, komunitas atau kebutuhan seragam lainnya bisa pesan melalui wa 0813 3458 3458 ( bisa pilih bahan, warna, model dan Free desain ).

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

sixteen + 18 =

Live Chat
Scroll to Top